DANLANTAMAL IV MENGUNJUNGI KAKANWIL DJBC KHUSUS KEPRI

Karimun, Melayuraya.co.id– Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV Tanjungpinang (Danlantamal IV Tanjungpinang) Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan, S.H., M.H., mengunjungi Kepala Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepri (Kakanwil DJBC Khusus Kepri) Akhmad Rofiq di Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepri Kariumun Kepri, Rabu siang (01/12/2021).

Kunjungan ini, merupakan kunjungan dalam rangka silaturahmi serta diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan sinergi antar DJBC dan Lantamal IV dalam pengawasan laut di perbatasan dari ancaman penyelundupan dan kegiatan ilegal lainnya

Kedatangan Danlantamal IV beserta rombongan disambutan langsung oleh Kakanwil DJBC Khusus Kepri saat tiba di Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepulauan Riau.

Kadispen Lantamal IV Mayor Marinir Saul Jamlaay mengatakan “Ada beberapa point yang disampaikan Danlantamal IV maupun Kakanwil DJBC Khusus Kepri pada saat kunjungan diantaranya pada point pertama Danlantamal IV berencana untuk mengaktifkan kembali pelaksanaan patrol bersama antara aparat pengguna laut agar terjalin sinergitas,” ujarnya.

“Pada point kedua Danlantamal IV berharap tetap terjaga hubungan baik antara TNI Angkatan Laut dalam hal ini Lantamal IV dan Lanal TBK dengan Kanwil DJBC Khusus Kepri dalam menjaga situasi kondusif dilaut,” tambah Kadispen Lantamal IV.

Sedangkan Kakanwil DJBC Khusus Kepri menyampaikan pada point pertama sesuai arahan dari Menteri Keuangan RI harus terus berkolaborasi dengan satuan samping serta pada point kedua disampaikan saat ini sedang intens menghadapi maraknya rokok buatan Vietnam dan akan ada kerjasama dengan TNI Angkatan Laut tentang Pusat Logistik Berikat yang bungkernya berada di Berakit.

Kadispen Lantamal IV Mayor Marinir Saul Jamlaay juga mengatakan “Danlantamal IV beserta rombongan diajak tour of area di Kantor Wilayah DJBC Khusus Kepri mulai dari peninjauan gudang yang berisi barang hasil penindakan Satgas Patroli Laut Bea Cukai.
Kemudian mengunjungi lingkungan PSO BC TBK mulai dari docking area, bengkel mesin, bengkel kayu, dan dermaga,” ungkapnya.

Diakhir kunjungannya Danlantamal IV beserta rombongan berkesempatan berkeliling di perairan Karimun menggunakan sarana patroli berupa speedboat, setelah itu acara ditutup saling tukar cinderamata di Lobby bawah Kanwil DJBC Khusus Kepri.

Sumber : Dispen Lantamal IV Tanjungpinang

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *